IDEBISNIS.ID – Mau jualan online tapi masing bingung karena belum punya modal usaha ? Nah kamu jangan bingung, coba deh berikut ini macam macam produknya.
Pingin menambah pendapatan ? Nah kamu bisa coba jualan online, dengan tidak mengeluarkan atau tanpa modal usaha.
Nah cara ini bisa terbilang efektif untuk seorang pebisnis pemula yang akan mencoba jualan online. Bagaimana caranya ?
Lalu apa saja produk barang yang bisa dijual kepada masyarakat luas dengan menyesuaikan kebutuhan pasar ?
Nah silahkan cek dan coba baca beberapa rekomendasi berikut ini untuk 9 Produk Jualan Online Untuk Pemula, Tanpa Modal : Ini Tipsnya.
Produk Dagangan untuk Jualan Online Buat Pemula
Ada beberapa barang yang bisa kamu jual maupun dalam bentuk lainnya juga bisa dilakukan untuk jualan online.
Apa saja ? Simak berikut ini contoh jualan online untuk pemula dengan tanpa modal dan bisa untung besar, banyak, yaitu sebagai berikut : 
1. Menjual Jasa
Bagi kamu yang punya keahlian khusus dalam mengerjakan atau punya jasa khusus misalnya di bidang editing video dan gambar.
Nah kamu bisa jualan online jasa yang kamu punya kepada masyarakat yang membutuhkannya, tanpa perlu memikirkan modal lagi. 

2. Jualan Produk Perlengkapan Bayi dan Anak
Menjual kebutuhan bayi dan anak memang menjadi jualan online yang mudah kamu lakukan sebagai pemula.
Apalagi keperluan untuk bayi dan anak yang beragam, mulai dari baju, konsumsi vitamin atau makanannya, dan keperluan lainnya.
3. Menjual Kebutuhan Perabotan Rumah Tangga
Nah kebutuhan rumah tangga perihal alat alat dapur dan perabotan untuk di rumah juga bisa kamu jadikan peluang jualan online.
Karena hampir setiap orang di rumah tangganya akan membutuhkan perlengkapan masak memasak dan sejenisnya. 
4. Jualan Produk Kecantikan dan Kesehatan
Kebutuhan seseorang khususnya perempuan akan kecantikan memang menjadi nomor satu. Oleh karena itu buat kamu yang masih pemula.
Mungkin bisa mencoba jualan online berbagai perlengkapan kecantikan. Begitu juga untuk kebutuhan perlengkapan kesehatan di masyarakat.
Sebut saja seperti masker, vitamin, suplemen, dan obat obatan lainnya yang menjadi kebutuhan masyarakat sehari harinya. 

5. Menjual Berbagai Fashion Pria dan Wanita
Manusia tidak akan terlepas dari fashion dan kebutuhan baju, pakaian, hingga jaket serta keperluan kebutuhan di fashion.
Jualan online untuk produk fashion ini bisa menjadi alternatif buat pemula yang ingin mencoba berbisnis dengan tanpa modal. 
6. Jualan Perlengkapan Elektronik
Berbagai perlengkapan elektronik menjadi peluang usaha bagi kamu yang ingin jualan online, seperti kebutuhan hp atau smartphone, dan lainnya.
Coba deh kamu jualan online itu, kan hanya tinggal mempromosikan saja melalui akun media sosial atau wa kamu sendiri, share kepada teman teman terdekat. 
7. Menjual Kebutuhan Sembako
Nah buat kamu yang ingin jualan online dengan minim risiko mungkin bisa mencoba menjual kebutuhan sembako rumah tangga.
Tapi dalam menjajakan jualan ini kamu pilih satu saja atau fokus pada satu produk barang yang memang dibutuhkan.
Misalnya seperti telur, kamu fokus saja jualan online di media sosial dan WA dengan mempromosikan jualan tersebut.
8. Undangan Digital
Undangan pernikahan dewasa ini tidak lagi berbentuk kertas yang dicetak. Melainkan adanya undangan digital yang mudah.
Tinggal melakukan share ke media sosial maupun ke wa dan grup secara simpel dan sederhana, tanpa perlu banyak mengeluarkan biaya. 
9. Mainan Anak Anak
Buat kamu pemula dalam jualan online coba dek untuk menjual kebutuhan mainan anak anak yang juga punya pasarnya sendiri.
Apalagi anak anak cenderung mudah bosan ketika bermain, maka mainan anak anak terbaru yang unik bisa kamu coba jualkan.
Tips Jualan Online untuk Pemula Tanpa Modal
Ada beberapa cara agar kamu bisa jualan online tanpa mengeluarkan modal yaitu :
1. Pilih dulu ide atau produk yang ingin kamu jual
2. Cari dulu supplier barang dagangan yang akan kamu jual
3. Tanyakan apakah kita bisa menjadi dropshipper untuk produk tersebut
4. Cari di marketplace atau aplikasi jualan online lainnya
5. Jika sudah menemukan dan bisa melakukan dropshipper pada produk pilihan kamu, maka kamu bisa melakukan jualan online tanpa modal
6. Silahkan gencar dalam melakukan promosi usaha atau mengenalkan produk jualan anda kepada para pembeli dan masyarakat di sekitar tempat tinggal anda ya.
Nah itulah sekilas pembahasan mengenai topik tentang 9 Produk Jualan Online Untuk Pemula, Tanpa Modal : Ini Tipsnya.

Sumber Foto : https://matakaca.com/